Jumat, 18 Januari 2019

Cara Sederhana Hilangkan Cegukan Dengan Cepat

Cara Sederhana Hilangkan Cegukan Dengan Cepat - Ada yang bilang cegukan terjadi karena si dia sedang memikirkan kita. Benar atau tidak ya??? Haha.. Namun terlepas dari itu semua, pasti hampir semua orang pernah mengalami yang namanya cegukan kan???

Cara Sederhana Hilangkan Cegukan Dengan Cepat

Cegukan sendiri merupakan kondisi umum yang semua orang atau siapa saja baik bayi, anak-anak, atau orang dewasa pasti pernah mengalaminya. Kondisi ini diketahui terjadi karena adanya kontraksi pada diafragma dan otot di sekitar tulang rusuk yang tidak disengaja dan diikuti dengan penutupan saluran pernapasan sehingga menguarkan suara "hik". Berdasarkan durasinya, cegukan dapat terbagi menjadi cegukan sementara yang dapat berlangsung beberapa detik atau beberapa menit dan cegukan berkepanjangan yang dapat berlangsung lebih dari 48 jam.

Walaupun kebanyakan cegukan diketahui sebagai kondisi yang umum dan ringan, namun jangan salah loh guys. Cegukan yang berlangsung lama atau berkepanjangan baik berjam-jam atau bahkan berhari-hari diketahui bisa saja menjadi pertanda ada hal yang tidak beres pada tubuh Anda. Kondisi tersebut bisa saja terjadi akibat adanya gangguan pada otak, penyakit kronis, infeksi, herpes, gangguan sistem metabolisme dalam tubuh atau karena Anda sedang dalam pengaruh obat-obatan. Sebaiknya segera periksakan diri Anda ke dokter jika mengalami cegukan tersebut. 

Ada banyak kondisi yang dapat menyebabkan terjadinya cegukan ringan pada seseorang, di antaranya yaitu :
  • Makan makanan pedas.
  • Minum minuman panas.
  • Makan dengan cepat.
  • Minum minuman bersoda.
  • Makan terlalu banyak.
  • Minum minuman beralkohol.
  • Perubahan suhu yang ekstrim dan tiba-tiba.
  • Perut kembung.
  • Masuk angin.
  • Merokok atau menghisap asap rokok.
Nah, untuk meredakan cegukannya sendiri juga diketahui ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk menghilangkan cegukan yang sedang terjadi. Dan berikut ini merupakan beberap cara yang dapat Anda coba sebagai pereda cegukan, di antararanya :

  • Menahan Napas

Cara ini mungkin telah sangat umum untuk didengar. Yup, seringkali ketika cegukan terjadi beberapa masukan dari orang lain sering terlontar pada kita. Namun menahan napas merupakan cara yang paling sering dilontarkan, akan tetapi tidak semua orang yang mengalami cegukan bisa reda dengan menahan napas saja. Menahan napas dipercara dapat menghilangkan cegukan dengan mudah dan cepat karena kadar karbondioksida dalam tubuh akan bertambah. Untuk melakukannya Anda bisa menahan napas langsung selama yang Anda bisa.

  • Bernapas Dengan Kantong Plastik Atau Kertas

Tujuan dari cara menghilangkan cegukan yang satu ini hampir sama dengan cara sebelumnya yaitu agar kadar karbondioksidan meningkat. Namun, cara ini dilakukan untuk menghirup kembali karbondioksidan yang sudah Anda keluarkan. Untuk melakukannya Anda hanya perlu bernapas seperti biasa, namun dengan ditutupi menggunakan kantong plastik atau kertas.

  • Minum Air Hangat

Air hangat sendiri dipercaya dapat melancarkan peredaran darah dan oksigen sehingga oksigen yang dibutuhkan oleh tubuh terpenuhi. Caranya adalah dengan meminum air hangat lalu menahan napas dengan posisi tubuh membungkuk selama yang Anda bisa. Kemudian kembali lagi ke posisi tubuh semula dalam keadaan tetap masih dengan menahan napas. Nah, kemudian baru masukkan teguk atau minum air tersebut dan bernapas seperti biasa.

  • Minyak Kayu Putih

Selain itu dengan mengoleskan minyak kayu putih pada leher dan bagian perut juga bisa menjadi alternatif cara menghilangkan cegukan berkepanjangan. Kandungan minyak atsiri dan sensasi hangatnya diketahui mampu menghilangkan cegukan. 

  • Mengatur Pernapasan

Aturlah pernapasan Anda dengan teratur dan benar. Hal ini bertujuan agar oksigen dan karbondioksida dapat bergantian masuk dalam tubuh dengan kadar yang tepat. Caranya Anda hanya perlu menarik napas dalam dalam dan tahan sekuat yang Anda bisa lalu hembuskan. Anda bisa melakukan cara ini beberapa kali sampai cegukan yang dialami hilang.

  • Menahan Napas Dengan Menekuk Kedua Lutut

Yup, menahan napas dengan menekukan kedua lutut juga diketahui bisa menjadi cara yang efektif untuk membantu menghilangkan cegukan dengan cepat.

  • Menjulurkan Lidah

Dari yang diketahui dengan menjulurkan lidah dapat membantu merangsang nasofaring dan saraf vagus yang mempengaruhi otot-otot mulut, tenggorokan dan mengatur konstraski yang terjadi pada diafragma.

  • Headstand

Cara ini mungkin agak sulit dilakukan untuk sebagian orang. Namun dengan membalikan tubuh pada posisi kepala di bawah dan kaki diatas, maka peredaran darah dan oksigen akan terbalik.

  • Gula

Nah, dengan mengulum atau mengemut gula batu atau sesendok gula pasir juga diketahui bisa menjadi alternatif untuk menghilangkan cegukan. Hal ini dikarenakan gula dapat merangsang otot diafragma. Untuk caranya Anda hanya perlu mengulum gula selama 5 menit, setelah itu Anda bisa menelan atau mengeluarkannya.

  • Es Batu

Dengan mengusapkan es batu pada tenggorokan secara perlahan juga diketahui dapat membantu saraf menjadi lebih santai sehingga cegukan akan hilang.

  • Jeruk Nipis

Buah yang memiliki rasa asam ini mengandung banyak senyawa yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Namun, di samping itu, ternyata jeruk nipis juga diketahui mampu menghilangkan cegukan dengan cepat. Untuk caranya sendiri, Anda hanya perlu meminum langsung air perasan jeruk nipis yang diperas langsung ke dalam mulut. Kandungan vitamin C yang terkandung di dalamnya diketahui akan dapat membantu menghilangan gangguan dan menengangkan saraf vagus.

  • Mengisap Lemon

Sama halnya dengan jeruk nipis, lemon juga dikenal kaya akan kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Nah, salah satunya juga dikenal sangat bermanfaat untuk menghilangkan cegukan dengan cepat. Caranya Anda hanya perlu mengisap irisan lemon, di mana kandungan vitamin C dan kandungan lain yang terkandung di dalamnya akan dapat membantu mengejutkan saraf vagus dan menenangkannya. Dengan begitu cegukan pun menjadi hilang.

Ok sobat, itulah dia beberapa cara yang bisa kalian coba untuk menghilangkan cegukan yang sedang Anda alami. Sekian dari saya, semoga informasinya dapat bermanfaat dan terimakasih atas kunjungannya.

Ingin tahu informasi seputar kesehatan lainnya??? Bisa langsung klik di sini!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar