Cara Menghilangkan Bau Kaki Dengan Mudah - Apa di antara kalian punya masalah seperti ini??? Tenang guys gak usah minder, karena bau kaki sendiri merupakan hal yang umum terjadi dan juga cukup wajar. Mengingat ada banyak hal yang dapat menyebabkan bau kaki. Salah satu nya akibat kaos kaki yang digunakan basah gara-gara kehujanan atau keringat kaki yang banyak atau gak kering saat dijemur. Yup, hal ini lumrah kok, guys. Namun selain itu, bau kaki juga diketahui dapat disebabkan akibat bakteri yang ada di kaki bertambah banyak. Tapi tenang nih guys, bagi Anda yang ingin mengatasi masalah bau kaki secara alami dan menyeluruh, berikut beberapa cara yang dapat Anda coba untuk menanggulangi masalah ini.
Bau kaki memang bukan masalah medis yang serius. Namun, kondisi ini dapat mempengaruhi kehidupan seseorang yang mengalaminya dan orang lain di sekelilingnya. Terlebih lagi mereka dengan bau kaki juga sering merasa kurang percaya diri, dan bahkan terkadang takut untuk melepas sepatunya di depan banyak orang. Ok, sekarang kalian gak usah khawatir lagi dengan bau kaki, and now say goodbay to bromodosis. Karena pada ulasan kali ini saya akan membahas beberapa cara yang menghilangkan bau kaki dengan mudah dan cepat yang bisa sobat coba.
Biasanya masalah bau kaki (bromodosis), sering dipicu oleh kondisi kaki yang lembab dan keringat berlebih pada kaki. Pada dasarnya, kelenjar keringat bertugas menjaga kelembapan kulit dan mengatur suhu tubuh ketika cuaca panas maupun ketika sedang berolahraga. Dari yang diketahui kelenjar keringan yang ada di kaki lebih banyak dibandingkan di bagian tubuh lainnya. Dan keringat pada kaki bisa menjadi lebih banyak dari seharusnya jika sedang stres, mengalami hiperhidrosis (keringat berlebih) atau memakai sepatu selama satu hari.
Selain itu, beberapa kondisi lain juga dapat menyebabkan timbulnya bau tidak sedap pada kaki, di antaranya yaitu :
- Kurang menjaga kebersihan kaki.
- Keringat pada kaki yang dapat menempel di sepatu dan membuat sepatu ikut menimbulkan bau. Kakli bisa makin bau jika menggunakan sepatu yang sama setiap hari.
- Perubahan hormon, seperti pada remaja atau ibu hamil yang dapat menyebabkan keringat berlebih pada kaki.
- Infeksi jamur yang akan membuat kaki menjadi berbau busuk.
Nah, terkadang bau kaki juga biasanya dapat terjadi akibat adanya pertumbuhan bakteri di kaki. Walau pada normalnya setiap orang memiliki bakteri alami yang hidup di kaki. Namun jika jumlanya berlebihan hal ini malah akan menyebabkan kaki menimbulkan bau yang tidak sedap.
Penyebab bau kaki yang paling umum adalah penggunaan sepatu dan kaos kaki sepanjang hari. Di mana hal ini membuat kaki berkeringan banyak dan menyebabkannya menjadi lebih lembab. Nah, kondisi kaki yang lembab inilah yang menjadi tempat paling disukai oleh bakteri untuk berkembang biak. Apalagi jika Anda tidak memperhatikan kebersihan kaki, kaos kaki dan sepatu yang Anda pakai seharian.
Nah, dari yang diketahui bakteri yang ada di kaki memakan keringan pada kaki dan memproduksi zat asam yang menebarkan bau tak sedap. Bagi Anda yang sering mengalami masalah bau kaki, berikut ini ada beberapa cara yang dikenal efektif mampu mengatasi masalah bau kaki yang bisa sobat coba.
- Rendam Kaki Dengan Air Hangat Yang Diberi Garam
Campuran air hangat dan garam ini diketahui dapat menghilangkan bau pada kaki. Rendaman air garam ini juga diketahui dapat membersihkan kaki dari sel-sel kulit mati dan menghalau bakteri penyebab bau kaki.
Untuk melakukan cara ini Anda hanya perlu merendam kaki ke dalam air hangat yang telah dilaruti dengan garam selama 15-20 menit setiap hari.
Garam juga diketahui dapat membantu mengurangi produksi keringat pada kaki. Untuk mendapatkan manfaat dari air garam ini secara maksimal, lakukanlah cara ini sebelum tidur agar kaki memiliki kesempatan untuk bernapas sebelum kembali dibalut dengan kaos kaki atau sepatu.
- Scrub
Selain merendam kaki dengan larutan air garam, Anda juga dapat menghilangkan bau kaki dengan menggunakan scrub yang mengandung antibakteri. Cobalah untuk menggosokkan scrub tersebut pada kaki sambil memijat ringan. Anda bisa melakukan cara ini secara rutin sebelum mandi agar kaki terbebas dari kotoran dan bakteri masalah pada kaki.
- Rendam Kaki Dengan Air Cuka
Cara ini diketahui memiliki efek yang sama dengan rendaman air garam. Anda bisa merendam kaki Anda dengan air hangat yang telah dicampur dengan cuka putih selaam 15-20 menit. Dengan begitu kaki Anda dapat terbebas dari bakteri yang menyebabkan bau kaki.
- Pilihlah Kaos Kaki Yang Dapat Menyerap Keringat
Anda bisa memiliki kaos kaki yang terbuat dari kain katun atau wol yang dapat memungkinkan keringan pada kaki diserap dengan mudah. Sehingga dengan begitu kaki Anda dapat tetap kering.
- Baking soda
Baking soda yang biasa digunakan untuk bahan pembuatan kue juga diketahui sangat efektif untuk membantu menghilangkan bakteri berlebih di kaki. Dan bahkan baking soda juga telah menjadi bahan untuk perawatan kecantikan yang populer akhir-akhir ini. Hal ini dikarenakan baking soda memiliki kemampun yang efektif untuk membasmi bakteri. Nah, untuk cara penggunaan baking soda dalam menghilangkan bau kaki, Anda hanya perlu merendam kaki Anda pada larutan air yang telah dicampur dengan baking soda selama satu menit. Jika telah selesai bilas dan bersihkan dengan handuk bersih.
- Deodoran
Selama ini kita mengenal deodoran sebagai penghilang bau pada ketiak. Namun, sekarang Anda juga bisa menggunakan deodoran untuk menghilangkan bau di kaki loh. Caranya Anda hanya perlu rajin dan rutin menggunakan deodoran setiap kali Anda mau menggunakan kaki.
- Antiperspirant
Mungkin sebagain di antara kita ada yang menganggap bahwa deodoran dan antiperspirant merupakan benda yang sama. Namun, kenyataannya dua benda yang sering digunakan ini memiliki fungsi yang berbeda loh, walau kegunaannya sama-sama untuk menghilangkan bau badan. Deodoran diketahui hanya digunakan untuk menghilangkan bau atau mencegah bau badan saja. Nah, untuk antiperspirant, benda ini digunakan untuk membasmi bakteri penyebab bau badan dan juga untuk mengendalikan keringat. Cara menggunakann antiperspiran untuk menghilangkan bau kaki sama dengan deodoran yaitu gunkaan setiap kali menggunakan sepatu.
Ok sobat, itulah dia beberapa cara menghilangkan bau kaki dengan mudah dan cepat yang bisa sobat coba sendiri di rumah. Ingin tahu informasi kesehatan lainnya??? Ok guys, langsung aja klik di sini!!!
Nah, sekian yang dapat disampaikan, semoga dapat bermanfaat bagi Anda sekalian dan terimakasih atas kunjungannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar