Mengenal Sekilas Buah Srikaya
Srikaya sendiri dikenal sebagai jenis buah yang berasal dari keluarga Annona dengan nama ilmiahnya Annona squamosa L. Selain itu, buah srikaya ini juga dikenal dengan nama lain seperti sugar apple di kalangan dunia internasional. Penamaan tersebut dikaitkan karena rasa dari buah srikaya sangat manis seperti gula.
Srikaya sendiri merupakan jenis buah tropis yang termasuk dalam keluarga Annonacea. Buah dengan cita rasa yang sangat manis ini ternyat juga dilengkapi dengan sejumlah kandungan bermanfaat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Sejumlah kandungan tersebut di antaranya yaitu kaya akan kandungan antioksidan dan vitamin C, yang bisa membnatu menyingkirkan radikal bebas dari tubuh. Buah yang satu ini juga kaya akan sumber kalsium, zat besi, potasium, niasin, vitamin A, serat dan magnesium.
Srikaya juga diketahui memiliki kalori yang tinggi dan gula alami, sehingga bisa menjadi makanan ringan yang sangat sehat dan bergizi.
Manfaat Baik Dari Buah Srikaya Untuk Kesehatan Tubuh
Nah, adapun sejumlah manfaat baik yang dimiliki buah srikaya yang dikenal sangat menyehatkan untuk tubuh. Beberapa di antaranya yaitu :
- Menurunkan Kadar Kolesterol Dalam Darah
Srikaya memiliki kandungan niasin yang sangat baik dan bermanfaat. Di mana kandungan niasin tersebut diketahui bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Kadar kolesteril yang tinggi sendiri dikenal sebagai salah satu pemicu munculnya penyakit berbahaya salah satunya adalah penyakit jantung koroner. Nah, dengan mengkonsumsi buah srikaya secara rutin, maka kadar kolesterol dalam tubuh akan terkontrol dan stabil.
- Melancarkan Pencernaan
Srikaya juga memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan pencernaan. Kandungan serat yang dimiliki buah srikaya diketahui mudah untuk diserap oleh usus halus sehingga zat sisa yang tidak dibutuhkan oleh tubuh bisa keluar bersama feses, dan juga sangat baik untuk melancarkan pencernaan. Nah, dari yang diketahui tenaga medis juga sering menyarankan penderita konstipasi untuk mengkonsumsi buah srikaya agar organ pencernaannya bekerja dengan baik.
- Mencegah Diabetes
Kadar gula dalam buah srikaya sendiri diketahui sangatlah sedikit. Hal ini menjadikan buah srikaya baik untuk dikonsumsi penderita diabetes. Selain itu, zat gula dalam buah srikaya sendiri juga dikenal bersifat alami sehingga tidak akan memicu kenaikan gula dalam darah. Sedangkan kandungan seratnya yang cukup tinggi berperan untuk menghambat penyerapan gula dalam darah.
- Mengobati Anemia
Kondisi di mana tubuh memiliki kadar darah merah yang rendah atau disebut sebagai anemia ini bisa dialami oleh siapa saja. Salah satu penyebab terjadinya anemia adalah kurangnya mengkonsumsi sayuran yang mengandung zat besi. Sehingga hemoglobin dalam darah tidak mencukupi kebutuhan tubuh. Nah, untuk mencegah dan mengobati anemia, srikaya bisa menjadi solusi alternatif terbaiknya. Yup, hal ini dikarenakan buah srikaya mengandung zat besi yang cukup tinggi dan diperlukan dalam pembentukan sel darah merah.
- Sebagai Antioksidan
Yup, seperti yang telah disimpulkan di atas, bahwa buah srikjaya ini memiliki antioksidan yang sangat tinggi. Nah, antioksidan sendiri bekerja untuk menangkal radikal bebas yang bisa menyebabkan sejumlah penyakit berbahaya salah satunya adalah kanker. Selain itu, vitamin C yang terkandung dalam daging buah srikaya juga berperan sebagai nutrisi untuk membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Jadi, jika tubuh memiliki kekebalan tubuh bagus dan kuat, maka tubuhpun tidak akan mudah terserang penyakit.
- Menyehatkan Gigi dan Tulang
Mengkonsumsi buah srikaya juga diketahui dapat mebantu menyehatkan tulang dan juga gigi. Pasalnya kandungan magnesium yang terkandung dalam daging buah srikaya dapat membantu menutrisi kebutuhan tulang dan gigi agar tidak keropos. Untuk anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan, disarankan untuk mengkonsumsi buah srikaya yang sudah masak guna membantu mendukung masa pertumbuhannya dengan baik.
- Mengobati Hipertensi
Kandungan dalam buah srikaya juga diketahui dapat membantu mengatasi masalah tekanan darah tinggi atau hipertensi. Di mana dengan mengkonsumsi buah srikaya secara rutin diketahui dapat membantu menstabilkan tekanan darah agar tetap normal dan mencegah terjadinya tekanan darah tinggi.
- Mengobati Asma
Buah srikaya juga dipercaya memiliki khasiat yang dapat membantu mengobati asma. Dalam buah srikaya sendiri terkandung vitamin C yang merupakan salah satu jenis antioksidan baik. Dengan kandungan tersebut, buah srikaya diyakini memiliki kemampuan untuk mengatasi sejumlah gejala asma saat kambuh.
- Mencegah Penyakit Jantung dan Stroke
Tidak hanya mengandung vitamin C, buah srikaya juga mengandung vitamin B yang sangat baik untuk kesehatan jantung. Pasalnya vitamin B sendiri merupakan satu kandungan penting bagi tubuh, karena dapat mencegah perkembangan homocystein. Jika, homocystein yang ada pada tubuh dalam jumlah besar hal ini bisa menyebabkan gejala jantung koroner dan stroke. Nah, dengan mengkonsumsi buah srikaya secara rutin, maka jumlah homocystein dalam tubuh dapat terkontrol, sehingga dengan begitu dapat membantu mencegah terjadiny penyakit jantung dan juga stroke.
- Mengobati Diare
Manfaat lain dari buah srikaya adalah kemampuannya yang dapat membantu mencegah dan mengatasi diare. Nah, kemampuannya ini didapat karena buah srikaya ini memiliki kandungan vitamin dan zat gizi lainnya yang dapat membantu mengobati diare secara alami dan bahkan dapat menyehatkan sistem pencernaan. Sehingga dengan begitu buah srikaya juga akan bermanfaat untuk mencegah terjadinya diare.
- Menjaga Kesehatan Mata
Srikaya juga dikenal sebagai salah satu buah yang dapat membantu menjaga kesehatan mata. Pasalnya sejumlah kandungan vitamin yang dimiliki buah srikaya ini merupakan sumber nutrisi yang baik untuk kesehatan mata. Dengan mengkonsumsi buah srikaya secara rutin, maka senantiasa kesehatan mata dapat terjaga dan terhindar dari masalah kesehatan mata yang sering terjadi.
- Menyembuhkan Bisul
Nah, dari yang diketahui ternyata buah srikaya juga dikenal memiliki manfaat yang dapat membantu mengatasi penyakit kulit, terutama bisul. Pengguaan srikaya untuk mengobati bisul sangatlah sederhana yakni hanya dengan menghaluskan buah srikaya kemudian campurkan sedikit garam dan oleskan pada bisul yang muncul.
- Meningkatkan Sistem Imun Tubuh
Seperti yang telah kita ketahui sendiri bahwa buah srikaya ini diperkaya dengan antioksidan dan vitamin C yang sangat tinggi. Nah, kedua jenis kandungan tersebut merupakan zat yang sangat berperan penting dapat menjaga dan meningkatkan sistem imun tubuh. Dengan mengkonsumsi buah srikaya dengan teratur dan rutin, manfaatnya akan terasa sangat baik untuk kemampuan sistem imun tubuh.
- Menambah Berat Badan
Nah, bagi kamu yang memiliki tubuh kurus dan kurang ideal, buah srikaya bisa menjadi solusi terbaik untuk menambah berat badan kamu. Pasalnya buah manis yang satu ini mengandung kalori yang cukup tinggi dan bisa membantu kamu untuk menambah berat badan kamu dengan aman dan baik.
Efek Samping Dari Buah Srikaya
Namun, yang perlu kamu perhatikan mengenai buah srikaya adalah walau memiliki banyak manfaat yang sangat baik untuk kesehatan, buah srikaya juga diketahui memiliki efek samping buruk pada tubuh manusia. Bahkan kandungan dari buah srikaya ada yang bersifat racun dan ini sangat bahaya jika dikonsumsi.Racun tersebut bernama annonain dan resin. Senyawa annonain ini paling banyak terdapat dalam biji buah srikaya. Nah, untuk itu, jika ingin menjadikan buah srikaya ini sebagai ramuan herbal, pastikan dengan prosedur dari ahli atau pakar dibidangnya.
OK guys, cukup sekian pembahasan mengenai buah srikaya, sugar apple yang kaya akan manfaat untuk kesehatan. Demikianlah yang dapat disampaikan, semoga bermanfaat dan terimakasih banyak atas kunjungannya. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar