Adas sendiri dikenal sebagai tanaman herbal dengan nama ilmiahnya Foeniculum vulgare Miller. Tanaman herbal yang satu ini diketahui berasal dari kawasan Mediterania.
Tanaman adas juga diketahui tersebar di seluruh Indonesia dengan nama yang berbeda-beda. Seperti halnya di Aceh, adas lebih dikenal dengan nama das pedas, di Madura dikenal dengan adhas, di Bugis dikenal dengan nama adase, sedangkan di Sunda lebih dikenal dengan hades dan lain sebagainya.
Nah, dari yang diketahui ketika buah adas masak, akan tercium aroma khas yang aromatik. Daunnya juga memiliki bau khas yang sama. Minyak adas (fennel oil) dihasilkan dari buah adas. Seluruh bagian tanaman adas mulai dari daun, batang, tangkai, biji dan bonggolnya diketahui bisa dimanfaatkan.
Sekilas Mengenai Fisik Tanaman Adas
Tanaman adas diketahui mampu tumbuh hingga ketinggian 1800 mdpl. Sekilas daun dari tanaman adas ini mirip dengan wortel. Hal ini karena tanaman adas masih satu kerabat dengan wortel, yang membedakannya, umbi adas berwarna putih membulat.
Dalam satu adas terdiri dari 5-4 batang, dengan warna batang hijau tua. Batangnya sendiri memiliki aroma yang khas bila dikepruk. Daunnya bersilang majemuk dengan bentuk menyerupai jarum. Panjang daunnya kira-kira 30-50 cm, dengan warna hijau muda.
Bunga dari tanaman adas memiliki bentuk payung majemik, dengan diameter sekitar 5-15 cm. Panjang dari tangkai bunganya sekitar 2-5 mm. Mahkota bunganya sendiri berwarna kuning cerah.
Buah dari tanaman adas diketahui memiliki bentuk lonjong kering dengan ukuran yang mungil dengan panjang hanya 6-10 mm dan lebar 3-4 mm. Jika masih muda buah adas berwarna hijau muda dan buah yang tua matang berwarna cokelat. Nah, jika sudah matang buah adas memiliki rasa yang manis dan aromanya harum.
Kandungan Gizi, Nutrisi dan Senyawa Dari Tanaman Adas
Ada beberapa kadnungan zat gizi yang penting di dalam tanaman adas. Kandungan-kandungan tersebut diketahui memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Adas mengandung serat makanan, karbohidrat, protein, dan lemak tapi tanpa kolesterol.
Vitamin yang terkandung dalam tanaman adas di antaranya yaitu vitamin A, vitamin C, vitamin B1 (thiamin), B2 (riboflavin), B3 (niasin), B5 (asam pantotenat), B6 (piridoksin), B9 (asam folat), vitamin E, dan vitamin K.
Selain itu, tanaman adas juga mengandung berbagai mineral penting seperti fosfor, zat besi, kalsium, seng, natrium, potasium, mangan, selenium, magnesium, sodium, dan tembaga. Di samping itu, juga mengandung zat lain seperti kolin, lutein, zeaxantin, anetol, flavonoid, asam rosmaric, asam klorogenik, terpen, dan beberapa asam amino esensial seperti leusin, isoleusin, triptofan, dan fenilalanin.
Manfaat Tanaman Adas Bagi Kesehatan Tubuh
Nah, dengan banyaknya kandungan penting tersebut, maka tidak heran jika tanaman adas ini telah lama dikenal sebagai tanaman herbal yang kaya akan manfaat baik untuk kesehatan dan untuk mencegah sejumlah penyakit. Adapun sejumlah manfaat yang dimiliki minyak adas yang baik untuk kesehatan tubuh di antaranya yaitu :
- Meningkatkan Sistem Imun Tubuh
Sejumlah zat seperti selenium, antioksidan dan lainnya yang terkandung dalam tanaman adas memiliki efek untuk merangsang produksi sel T yang bisa menyingkirkan berbagai zat asing penyebab penyakit. Nah, dengan kemampuannya dalam meningkatkan sistem imun tubuh ini, maka hal ini juga bisa membuat tubuh terhindar dari berbagai serangan penyakit.
- Melawan Peradangan dan Infeksi Di Dalam Tubuh
Beberapa zat seperti kolin dan anetol dalam adas diketahui memiliki sifat anti-inflamasi. Adas juga mengandung zat yang bisa mencegah reaksi radang dan alergi. Selain itu, adas juga mengandung zat yang bersifat sebagai antibakteri yang dapat melawan serangan bakteri seperti Salmonella dan E.coli.
Baca juga : Obat Radang Sendi Herbal
- Menjaga Kesehatan Jantung
Kandungan zat-zat yang dimiliki adas dikenal sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Nah, beberapa di antaranya seperti kalium, serat, piridoksin, asam folat dan vitamin C yang terkandung di dalam adas juga dikenal sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung.
Sejumlah zat tersebut dikenal akan kemampuannya yang dapat menurunkan kadar kolesterol LDL dan trigliserida di dalam darah. Selain itu, kandungan vitamin B nya juga bisa membantu mencegah kerusakan pembuluh darah yang sangat terkait dengan kerusakan jantung.
Baca juga : Obat Penyakit Jantung Herbal
- Mencegah Penyakit Tulang
Kandungan mineral seperti kalsium, mangan, zat besi, dan seng yang terkandung di dalamnya juga membuat adas dipercaya mampu mencegah penyakit tulang adn menjaga kesehatannya. Bahkan dengan kandungan tersebut adas juga dipercaya mampu menjaga struktur tulang agar tetap kokoh.
Selain itu, beberapa vitamin seperti vitamin B9 atau asam folat dan vitamin K bisa menurunkan risiko terjadinya patah tulang. Vitamin K juga sangat penting untuk membantu tubuh menyerap kalsium.
Baca juga : Obat Osteoporosis Herbal
- Memperbaiki Metabolisme Tubuh
Adas juga diketahui memiliki kemampuan untuk membantu memperbaiki matabolisme tubuh terutama terkait sistem pencernaan. Kandungan yang ada pada adas diketahui bisa meningkatkan sistem pencernaan di dalam tubuh yang berdampak pada berat badan tubuh.
- Membantu Mengontrol Tekanan Darah
Kandungan natrium dan kalium pada adas juga memiliki peranan penting terhadap tekanan darah. Kandungan natrium bisa menurunkan tekanan darah, sedangkan kaliumnya akan dapat membantu kontraksi pembuluh darah.
Baca juga : Obat Hipertensi (Tekanan Darah Tinggi) Herbal
- Mencegah Penyakit Kanker
Antioksidan, folat dan selenium dalam adas juga bisa menjadikannya sebagai salah satu tanaman herbal yang memiliki fungsi untuk membantu mencegah penyakit kanker. Hal ini dikarenakan kandungan tersebut mampu menangkal radikal bebas dan melakukan detoksifikasi racun penyebab kanker.
Baca juga : Obat Penyakit Kanker Herbal
- Mencegah Penuaan Dini
Selain sejumlah manfaat di atas, adas juga diketahui memiliki kemampuan untuk mencegah terjadinya penuaan dini. Hal ini dikarenakan adas mengandung vitamin C dan asam amino yang dapat berfungsi untuk meremajakan kulit. Di samping itu, kandungan antioksidan dalam adas juga bisa membantu menangkal radikal bebas yang bisa memicu munculnya sejumlah tanda penuaan dini seperti kerutan dan flek hitam di kulit.
- Mengatasi Gangguan Pernapasan
Tanaman adas juga mengandung senyawa yang dikenal cineole dan anetol. Nah, senyawa tersebut memiliki manfaat untuk menghilangkan dahak dan melonggarkan saluran pernapasan. Dengan meminum air rebusan tanaman adas secara teratur dapat membantu mengobati penyakit gangguan pernapasan seperti asma, pernapasan tersumbat, bronkitis, batuk, dan gangguan pernapasan lainnya.
Baca juga : Obat Bronkitis Herbal
- Mengobati Anemia
Seperti yang diketahui bahwa adas memiliki kandungan zat besi. Nah, kandungan zat besi pada tanaman adas tersebut akan membantu merangsang produksi hemoglobin dan juga membantu merangsang tubuh untuk memproduksi sel darah merah. Jika kandungan hemoglobin sudah meningkat maka anemia pun bisa dapat teratasi.
Baca juga : Obat Anemia Herbal
- Membantu Meningkatkan Fungsi Otak
Kandungan kalium dalam adas juga dapat membnatu untuk meningkatkan konduksi listrik yang ada di seluruh tubuh termasuk konduksi listrik dari tubuh ke otak. Kalium dalam otak dapat meningkatkan fungsi dari otak dan kemampuan kognitif dari otak. Kalium juga dapat melancarkan aliran oksigen ke otak sehingga fungsi otak dan memori otak akan semakin meningkat.
Sumber referensi : https://doktersehat.com/manfaat-adas/ dan https://mediatani.co/tanaman-adas-dan-manfaatnya-untuk-kesehatan-anda/
OK guys, itulah dia sejumlah informasi mengenai adas, tanaman herbal yang diperkaya akan manfaat baik bagi kesehatan dan masih banyak manfaat lain yang bisa kamu dapatkan dengan memanfaatkan tanaman adas ini. Sekian yang dapat disampaikan, semoga dapat bermanfaat dan terimakasih banyak atas kunjungannya sekalian. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar