Senin, 04 Februari 2019

Manfaat Wheatgrass Untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Wheatgrass Untuk Kesehatan Tubuh - Tahu wheatgrass atau rumput gandum kan??? Eits awas jangan salah loh, wheatgrass atau rumput gandum bukan sembarang rumput biasa nih ya guys. Walau dikenal sebagai jenis rumput, namun ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari wheatgrass ini terutama untuk kesehatan tubuh. Yuk, kenali lebih dekat dengan si wheatgrass atau rumput gandum!!!

Manfaat Wheatgrass Untuk Kesehatan Tubuh

Wheatgrass atau rumput gandum, yup begitulah orang mengenalnya. Sesuai dengan namanya wheatgrass, tanaman ini merupakan jenis rumput-rumputan dengan bentuk mirik rumput pada umumnya. Namun daunnya lebih tebal dan besar dari rumput biasa. Namun sobat juga perlu tahu nih bahwa wheatgrass bukan hanya sekedar tanaman loh. Kenapa??? Karena wheatgrass diketahui menyimpan berbagai manfaat dan kandungan yang baik bagi kesehatan hingga tergolong sebagai superfood, lho guys. Ada banyak kandungan yang terkandung dalam wheatgrass di antaranya yaitu asam amino, klorofil, mineral, vitamin dan enzim.

Manfaat Wheatgress Rumput Yang Dikenal Sebagai Superfood

Dengan terkandungnya sejumlah kandungan tersebut, maka tidak heran juga jika wheatgrass ini dikenal sebagai superfood. Adapun sejumlah manfaat yang bias kita dapatkan dengan mengkonsumsi wheatgrass, di antaranya :

  • Tinggi Kandungan Nutrisi dan Antioksidan

Yup, wheatgrass atau rumput gandum ini dikenal kaya akan kandungan vitamin dan mineral. Hal ini teruji dan terbukti bahwa dari 17 jenis asam amino yang ada, 8 di antaranya terkandung pada wheatgrass. Selain itu, wheatgrass juga diketahui terbentuk dari 70% kandungan klorofil. Sehingga banyak yang percaya bahwa wheatgrass ini mampu membnatu mencegah terjadinya penyakit kanker dan membantu menghilangkan racun dalam darah. Nah, antioksidan yang terkandung di dalamnya bermanfaat untuk membantu melawan radikal bebas sehingga mampu membantu mencegah kerusakan pada sel tubuh. Beberapa penelitian sudah membuktikan bahwa wheatgrass mampu membantu menyembuhkan penyakit saraf yang biasa diderita lansia.

  • Menurunkan Kolesterol

Dari hasil studi yang pernah dilakukan oleh Sharma University di India menyebutkan bahwa wheatgrass dapat menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah. Tanaman yang dikenal sebagai rumput gandum ini dipercaya mampu menyeimbangkan kadar LDL dan HDL di dalam darah sehingga kolesterol yang tinggi dapat ditekan. Tidak hanya itu, seiring keseimbangan LDL dan HDL dalam tubuh, secara otomatis angka trigliserida yang tinggi juga berangsur-angsur berkurang. Sehingga mampu membuat Anda terbebas dari ancaman stroke yang dipicu akibat tingginya triliserida dalam darah.

  • Menyeimbangkan Kadar Gula Darah

Selain dapat membantu menyeimbangkan kadar kolesterol dalam darah. Wheatgrass juga diketahui mampu membantu menyeimbangkan kadar gula darah. Sehingga hal ini mampu membuat Anda terhindar dari sejumlah gejala yang terjadi akibat tingginya kadar gula darah seperti sakit kepala jangka lama, mudah haus, sering buang air kecil dan tubuh mudah lelah. Nah, jika kadar gula darah yang tinggi pada Anda tidak segera di atasi atau dibiarkan begitu saja, maka kondisi ini dapat menyebabkan terjadinya kerusakan pada saraf, infeksi kulit bahkan terganggunya masalah penglihatan. Nah, untuk mencegah semua hal tersebut terjadi wheatgrass bisa menjadi altenatif yang tepatnya. Wheatgrass disebut ampuh untuk membantu menurunkan kadar gula darah yang tinggi. Namun, pengonsumsiannya diketahui perlu dikonsumsi dengan takaran yang tepat. Untuk mengetahui lebih jelasnya Anda bisa mengkonsultasikannya dengan dokter ahli mengenai berapa takaran ideal wheatgrass untuk penyakit.

  • Membantu Menurunkan Berat Badan

Memiliki berat badan yang ideal merupakan dambaan bagi semua orang terutama kaum wanita. Namun terkadang tidak sedikit orang yang mengalami berat badan berlebih gagal melakukan penurunan berat badan. Nah, untuk membantu mengatasi masalah tersebut, Anda bisa memanfaatkan wheatgrass ini sebagai solusi altenatif yang tepat untuk membantu Anda menurunkan berat badan berlebih Anda. Tentunya hal ini diketahui sangat efektif dan aman untuk sobat coba. Wheatgrass diketahui mampu memberikan rasa kenyang yang lebih lama dan penurunan napsu makan. Hal ini diketahui bisa terjadi karena wheatgrass mengandung thylakoids yang merupakan senyawa pada tanaman klorofil.

  • Memperlambat Proses Penuaan Dini

Yup, telah diketahui sebelumnya bahwa rumput gandum atau wheatgrass mengandung antioksidan yang tinggi. Di mana selain dapat menangkal radikal bebas dan mencegah terjadinya penyakit kanker. Antioksidan pada wheatgrass juga diketahui dapat membantu memperlambat prose penuaan. Dengan mengkonsumsinya secara rutin, kandungan dari rumput gandum diketahui dapat membantu mencegah kulit berkeriput dan mengendur.

Itulah dia sobat, beberapa manfaat dari wheatgrass yang dikenal sangat efektif dan bermanfaat untuk tubuh. Nah, sebenarnya masih banyak manfaat lain yang bisa diberikan wheatgrass untuk kesehatan tubuh.

*Catatan

Pada umumnya wheatgrass dianggap aman dan mudah untuk didapatkan. Bahkan beberapa orang bisa menanamnya sendiri di rumah. Namun, tanaman ini tidak boleh sembarangan dikonsumsi nih guys, terutama bagi yang memiliki alergi atau sensitif terhadap gluten.

Biasanya jika orang yang mengalami keracunan dikarenakan mengkonsumsi wheatgrass akan mengalami gejala seperti mual, sakit kepala atau diare setelah mengkonsumsinya dalam bentuk jus atau suplemen. Jika Anda mengalami kondisi tersebut, sebaiknya hentikan pengonsumsiannya.

Ok sobat, sekian yang dapat disampaikan, semoga dapat bermanfaat dan terimakasih atas kunjungannya. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar