Sabtu, 15 September 2018

Rhinitis - Gejala dan Penyebabnya

Rhinitis - Hai guys??? Selamat datang di situs yang menyajikan ragam informasi kesehatan yang cukup relefan untuk kalian ketahui. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan informasi mengenai rhinitis. Mengenai apa itu rhinitis? Gejala apa saja yang bisa muncul akibat rhinitis? Apa penyebab rhinitis? Informasi selengkapnya bisa kalian simak disini...

Rhinitis???

Rhinitis merupakan suatu kondisi salah satu gangguan kesehatan pada sistem pernapasan, yang terjadi akibat adanya peradangan atau iritasi yang terjadi di membran mukosa dalam hidung. Nah, dari yang diketahui rhinitis ini memiliki dua jenis berdasarkan penyebabnya. Dua jenis rhinitis tersebut yaitu :
  • Rhinitis Alergi, yaitu rhinitis yang terjadi karena disebabkan oleh alergi terhadap beberapa unsur, di antaranya adalah debu, bulu binatang, kelupasan kulit hewan tertentu, serbuk sari, zat kimia, dll. Rhinitis ini biasa disebut dengan hay fever 
  • Rhinitis non alergi, untuk jenis rhinitis ini terjadi bukan karena faktor alergi. Namun rhinitis ini terjadi karena disebabkan oleh beberapa kondisi seperti infeksi virus atau bakteri.

Gejala Rhinitis

Rhinitis memiliki beberapa gejala yang hampir mirip dengan gejala yang ditimbulkan akibta pilek, di antaranya :
  • hidung tersumbat dan berair,
  • bersin-bersin,
  • berkurangnya sensitivitas indera penciuman,
  • rasa tidak nyaman atau iritasi di dalam area sekitar hidung,

Nah, untuk rhinitis alergi, gejala yang muncul dapat terjadi setelah terpapar oleh alergen atau penyebab alergi seperti debu, serbuk sari bunga atau bulu hewan. Jika rhinitis yang dialami parah, kemungkinan gejala dapat berlangung sepanjang hari. Yang mana terkadang kondisi ini juga diketahui dapat mengganggu tidur dan kegiatan sehari-hari. Namun dari beberapa kasus kebanyakan rhinitis yang dialami hanya mengalami gejala ringan yang mudah diobati secara efektif.

Jika, yang terjadi adalah rhinitis non alergi yang terjadi karena infeksi virus atau bekteri, kemungkinan gejala yang muncul dapat diiringi dengan beberapa gejala lainnya seperti adanya kerak yang tumbuh di dalam hidung, dan mengeluarkan bau busuk. Dari yang diketahui jika kerak ini berusaha diangkat atau digaruk maka dapat menyebabkan bagian hidung Anda berdarah.

Penyebab Rhinitis

Pada pembahasan di atas sudah kita ketahui bahwa rhinitis ini terjadi akibat adanya peradangan membran mukosa yang diakibatkan oleh bakteri, alergen (penyebab alergi) dan virus. Yang mana penyebab rhinitis tersebut dapat memicu munculnya gejala-gejala rhinitis.

Nah, karena rhinitis ini dapat dibagi menjadi dua jenis, maka penyebab dari rhinitis sendiri dapat berbeda-beda tergantung pada jenis rhinitis yang dialaminya, berikut merupakan beberapa gejala rhinitis berdasarkan jenisnya :
  • Rhinitis alergi terjadi akibat unsur yang menjadi penyebab alergi seperti debu, serbuk sari, spora, tungau, bahan kimia, kelupasan kulit mati atau bulu hewan.
  • Rhinitis nonalergi dapat terjadi karena disebabkan oleh faktor lingkungan, kerusakan jaringan di dalam hidung, penggunaan dekongestan hidung berlebihan, dan infeksi.
Untuk pengobatannya sendiri kemungkinan akan dilakukan berdasarkan jenis, penyebab dan tingkat keparahan dari rhinitis yang dialami. Obat Rhinitis Herbal

Komplikasi Rhinitis

dari yang diketahui ternyata rhinitis merupakan penyakit yang memiliki risiko dapat menimbulkan komplikasi, namun kasus ini pun diketahui jarang terjadi. Beberapa komplikasi yang mungkin saja dapat diakibatkan oleh rhinitis adalah :
  • Sinusitis, yaitu suatu kondisi gangguan kesehatan yang terjadi akibat infeksi  yang mana hal ini terjadi akrena ingus tidak bisa mengalir dari sinus akibat pembengkakan dan peradangan yang terjadi di rongga hidung.
  • Infeksi telinga di bagian tengah.
  • Polip hidung, diketahui sebagai jaringan yang tumbuh di dalam lubang rongga hidung dan sinus akibat inflamasi pada lapisan dinding rongga hidung.

Selain itu dari yang diketahui untuk mengatasi rhinitis yang parah dan telah berlangsung lama, mungkin dokter akan menyarankan operasi. Namun, jika kondisinya belum parah, pengobatan dengan mengkonsumsi obat-obatan diketahui masih dapat mengatasinya.

Nah, itu dia beberapa informasi mengenai rhinitis yang dapat saya sampaikan. Terimakasih telah menyimaknya sampai akhir. Semoga ulasan ini dapat bermanfaat bagi kalian guys, dan terimakasih banyak atas kunjungan yan guys :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar